Posts

Waktu

 Tepat satu tahun yang lalu, saya aktif kembali menuliskan coretan di blog.. meskipun belum bisa konsisten lama. Waktu terus berjalan, namun saya merasa masih diam ditempat. Saya, kamu dan kemungkinan semua orang sadar bahwa waktu sangatlah berharga.. tapi hanya segelintir orang yang mampu memanfaatkan waktu dengan sebaik²nya. Kita pun menyadari, betapa singkatnya waktu kita di dunia ini. Tapi saya akui tidak mudah untuk benar² memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Waktu bisa jadi pedang, jika tidak kita isi dengan kebaikan maka waktu akan menghunus diri tanpa pandang bulu.  Namun waktu dapat menaikkan kita kederajat tertinggi bila kita mampu mengisinya dengan kebaikan, karena hidup kita hanya sebentar maka perlulah kita sadar bahwa waktu sangatlah berharga.

Positive Thinking

Banyak hal yang bisa mempengaruhi pikiran kita, condong pada pikiran positif atau negatif. Tapi dari ilmu yang saya tahu, pikiran seseorang bisa dipengaruhi dari kebersihan hatinya. Jika hatinya baik, maka baik pula yang lainnya.  Ketika suasana hati dan pikiran seseorang itu baik, bisa memberikan output yang baik pada orang lain. Bersikap baik pada orang lain, dan lain hal yang membuat orang lain pun memberikan tanggapan baik pada kita.  Mohon maaf ini kurang berfaedah, saya hanya sedang membiasakan diri untuk menulis.

Mulai aja dulu..

Hal tersulit dalam sebuah proses adalah memulainya, setuju ga? tapi ketika kita sudah menjalani atau melewatinya, semua tidak akan terasa. Bahkan sering kita beranggapan, "oh cuma gini toh? gampang juga ya". Saya juga termasuk yang beranggapan demikian.  Padahal kalau dipikir ulang kembali, itu hanyalah perasaan negatif kita. Belum tentu yang kita pikirkan itu sama dengan kenyataannya.  Hal ini bisa jadi kendala buat kita yang mau menebarkan pesan-pesan kebaikan. Saat ini kita hidup di zaman perang pemikiran, banyak hal-hal yang tidak baik tersebar. Jika kita tidak melawannya dengan menebar pesan kebaikan, maka kebaikan akan terus tenggelam. Jadi... mulai aja dulu, kita ga akan pernah tau bagaimana hasilnya sebelum kita mencoba memulainya.

Momentum Perbaikan Iman

Lebaran kali ini akan jadi lebaran yang ga biasa, tapi kita harus tetap bersyukur. Semua pasti ada hikmah yang bisa kita jadikan pelajaran untuk evaluasi diri. Yaa... lebaran tanpa mudik, rasanya ada sedih sedihnya gitu. Kalau tanpa baju baru sih, biasa aja ga penting penting banget. Yang terpenting kita bisa kumpul keluarga besar. Salah satu hikmahnya kita bisa menikmati 10 hari terakhir ramadhan di rumah dengan khusyuk, karena biasanya kita sedang bermacet ria di jalanan untuk mudik ke kampung halaman. Semoga kita bisa manfaatin waktu yang Allah berikan, di waktu yang istimewa di bulan yang istimewa bersama keluarga. Semoga Allah berikan kita kesehatan selalu. Semoga pandemi ini segera berakhir. Tak perlu bersedih jika tidak memiliki baju baru untuk lebaran, bersedihlah ketika kita kehilangan waktu istimewa untuk perbaikan dan peningkatan iman. Dann Insyaa Allah sekarang lah waktu yang tepat untuk kita meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah. Begitu bersyukurnya kita masih memiliki

Nuzulul Qur'an

Dikutip dari wikipedia Pengertian Nuzulul Qur'an atau Nuzul Alquran yang secara harfiah berarti turunnya Al-Qur'an (kitab suci agama Islam) adalah istilah yang merujuk kepada peristiwa penting penurunan “Al-Qur'an" secara keseluruhan diturunkan dari lauhulmahfuz ke Baitul 'Izzah di langit dunia. Terkait dengan pertanyaan benarkah Nuzulul Qur'an jatuh pada tanggal 17 Ramadhan? Hal ini bisa dipastikan dengan melihat kajian para asatidz. Kita bisa melihatnya di Youtube. Berdasarkan hasil pengamatan dari pendapat para asatidz, bahwa tidak ada dalil khusus yang menerangkan tanggal 17 Ramadhan diturunkan Al Qur'an. Al Qur'an turun pada malam lailatul qadr. Menurut pendapat ulama malam lailatul qadr terjadi pada malam 21 hingga malam 30 Ramadhan. Namun koreksi saya jika saya salah mengutip. Lalu bagaimana cara agar selalu dekat dengan Al Qur'an? caranya adalah dengan selalu membacanya, apalagi dibulan yang mulia ini. Kita sangat perlu membuat target khatam

Kolak dalam Kotak

Ada salah satu menu berbuka yang wajib ada di rumah. Apa itu? That's Kolak. Ga asing lagi nih di masyarakat Indonesia. Kalau kalian sore hari ngabuburit, kalian bakal nemuin para pedagang yang berjejer buat jualin makanan satu ini. Pernah juga, saya ikutan berbuka puasa bersama. Setiap orang dapet sekotak makan yang didalamnya sudah ada bingkisan kolak. Kolak dalam kotak, ada rasa segar, manis, gurih dan sehat kalau isinya ada buahnya. Tapi saya sering berpikir, itu kolak kandungan gulanya berapa banyak ya? Pasti banyak sih. Kalau sering-sering, apalagi setiap hari. Saya rasa ga bagus tuh buat tubuh, kebanyakan gula. Jadi coba jangan sering-sering ya, kalau bisa kolaknya bikin sendiri aja deh. Kolak yang kita beli di pinggir jalan, kita ga tau bagaimana pengolahannya. Tapi buat mereka yang suka praktis dan ga punya waktu buat ngolahnya ya, terpaksa mungkin beli ya. Kalau saya pribadi ga terlalu suka sih, mungkin karena kandungan yang dimilikinya ya. Jadi jarang juga minum kolak, ke

Kreatif Isi Dompet saat #dirumahaja

Sejujurnya mungkin aku bukan orang yang kreatif dan jago memanfaatkan peluang, tapi kalian ingat kan the power of kepepet. That's one of the solution, make your brain have a idea. Yaaa, ketika keadaan kepepet akan selalu ada ide untuk menghadapi masalah tersebut. Kenapa? Aku percaya, semua karena-Nya. Kita tidak mungkin dibiarkan oleh-Nya, iya Alloh Sang Maha Kuasa. Allah selalu saja memberikan banyak rezeki dan nikmat meskipun kita selalu lalai dan bergelimang maksiat. Ketika #dirumahaja kita bisa memanfaatkan teknologi yang ada. Kita bisa menjual barang secara online, semacam jadi dropshipper atau kita bisa menjadi freelancer bahkan kita bisa buat buku. Banyak kan peluangnya. Hanya saja semua tergantung pada kita, mau atau engga memanfaatkan peluang itu. Disaat seperti ini, kita harus pinter-pinter cari cara buat ngisi dompet. Harus mandiri, cuma emang eksekusinya yang susah. Ngomong gini sih gampang-gampang aja. Pasti nih ada yang beranggapan seperti itu. Well, everyone have dif